Senin, 06 Februari 2017

menyimpan data dengan flashdisk

MENYIMPAN DATA DENGAN FLASHDISK






Untuk menyimpan data dengan flashdisk pastikan Flashdisk sudah terhubung kedalam komputer / laptop, jika sudah terhubung biasanya akan terlihat disk baru pada Windows Explorer (misal : H:\Removable Disk), sedangkan untuk melakukan penyimpanan ini dapat dilakukan dengan bermacam macam cara, seperti copy paste, drag and drop, ataupun save as (pada dokumen).




1. MENYIMPAN DATA KE FLASHDISK DENGAN COPY PASTE

Caranya, arahkan pointer (mouse) pada file / data / dokumen yang ingin disimpan kedalam flashdisk lalu klik kanan, kemudian pilih" Copy".  Setelah itu klik pada flashdisk yang telah terhubung dengan kedalam komputer. Kemudian klik kanan lagi lalu pilih "Paste". Dan file anda sudah berpindah ke flashdisk.


2. MENYIMPAN / MEMINDAH DATA DENGAN DRAG N DROP

Cara kerja drag & drop sebenarnya sama dengan copy paste, namun drag & drop hanya cukup menekan mouse (jangan dilepas) pada file yang ingin disimpan pada flashdisk. Kemudian arahkan file tadi kedalam flashdisk.



3. MENYIMPAN DOKUMEN DENGAN SAVE AS

Apabila ingin menyimpan dokumen seperti dokumen yang masih berjalan pada microsoft word, excel dan lain lain, ini bisa langsung disimpan ke flashdisk. Sebagai contoh anda sedang membuka program microsoft word, maka untuk menyimpan dokumen tersebut cukup klik file, kemudian "Save As". Arahkan pointer ke "Flashdisk" kemudian klik Save, maka dokumen anda sudah tersimpan di flasdisk.


Itulah tips mudah cara menyimpan data / file dari komputer ke flash disk, cara ini juga bisa diterapkan untuk menyimpan / memindah data dari komputer ke dalam card reader. Card reader merupakan perangkat keras yang menggunakan port USB yang biasanya berbentuk seperti flashdisk, namun card reader hanya berfungsi bila dimasukkan kartu kartu penyimpanan seperti kartu penyimpanan telepon selular (SD Card).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar